Harapan Kepala Desa Jerora Satu, Kepada Bupati Sintang Kedepan 2025-2030

WARTAJURNALIS.COM

SINTANG- Paskalis Niko, Kepala Desa Jerora Satu Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat mewakili masyarakat Desa Jerora Satu, menyampaikan harapan besar kepada Bupati Sintang yang terhormat, agar kedepan dapat memberikan perhatian lebih kepada desa kami, baik dalam hal pembangunan infrastruktur maupun peningkatan kualitas hidup masyarakat,ujarnya kepada media www.wartajurnalis.com Jum’at 8 November 2024.

Menurut Pasklais Niko, Desa Jerora Satu, yang terletak di Kecamatan Sintang, merupakan salah satu desa yang kaya akan potensi alam dan sumber daya manusia. Namun, hingga saat ini kami menghadapi sejumlah tantangan yang menghambat kemajuan desa kami.

Sebagian besar warga Desa Jerora Satu bergantung pada sektor pertanian sebagai sumber penghidupan. Namun, dengan kondisi jalan yang rusak, hasil pertanian sulit untuk dipasarkan ke daerah lain. Selain itu, keterbatasan akses juga mempengaruhi kualitas layanan kesehatan dan pendidikan yang seharusnya dapat lebih mudah diakses oleh masyarakat. Akses yang terbatas ini tentu saja menghambat perkembangan dan kesejahteraan masyarakat kami.

Untuk itu, saya mewakili masyarakat Desa Jerora Satu, sangat berharap kepada Bupati Sintang kedepan, agar dapat memberikan perhatian terhadap pembangunan infrastruktur di desa kami. Kami sangat membutuhkan perbaikan jalan yang menghubungkan desa kami dengan daerah sekitar, sehingga mobilitas masyarakat dapat berjalan lancar dan perekonomian desa dapat berkembang lebih baik. Selain itu, kami juga berharap adanya pembangunan sarana dan prasarana lainnya, seperti fasilitas kesehatan, pendidikan, dan pengairan untuk mendukung sektor pertanian yang menjadi andalan desa kami.

Kami yakin, dengan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Sintang, Desa Jerora Satu dapat berkembang lebih pesat, dan masyarakatnya dapat merasakan peningkatan kualitas hidup yang lebih baik. Kami siap untuk bersinergi dan bekerja sama dengan pemerintah dalam menjalankan program-program pembangunan yang akan memberikan manfaat jangka panjang bagi desa kami,harapnya.(Masius)