Kasus Pemerkosaan Terhadap Seorang Ibu Usia 56 Tahun

MELAWI – wartajurnalis,com. Warga Dusun Meta Makmur Desa Meta Bersatu Kecamatan Sayan Kabupaten Melawi L (32 tahun ) tega melakukan pemerkosaan terhadap AP (56 tahun) warga Kecamatan Sayan Kabupaten Melawi. Sabtu (06/02/2021) di Dusun Mentawak Desa Bora Kecamatan Sayan Kabupaten Melawi.

Malam hari Saat Korban sedang tidur sendiri di dalam kamar Pondok Ladang. kemudian antara tidur dan sadar korban merasa susah bernafas karena ada yang menutupi muka korban dan korban merasa benda yang berat menindih, kemudian korban membuka kelambu yang menutupi mukanya dan dalam kegelapan korban melihat seorang laki laki menggunakan topeng kain dalam kondisi tidak menggunakan pakaian, ucap Kapolsek Sayan Iptu Sutadi melalui Kanit Reskrim Polsek Sayan Bripka Irwansyah

saat itu, korban langsung berteriak dan melawan untuk melepaskan pelukan laki-laki tersebut sambil menarik topeng di kepalanya hingga terlepas. Pelaku tetap memaksa korban dan korban tetap melawan hingga Pelaku dan korban jatuh dari tempat tidur ke lantai pondok, saat itu korban hendak lari namun ditangkap lagi oleh pelaku, kembali memaksa untuk menyetubuhi korban, hingga akhirnya pelaku berhasil melakukan hubungan intim dengan korban Terangnya

Pelaku mengatakan jangan bilang ke orang lain, sambil pergi keluar meninggalkan pondok, sedangkan korban masih terbaring di pondok

Kejadian itu kemudian diberitahukan kepada Sdr. Palone Sukha selaku kepala desa Mekar Pelita terpilih selanjutnya kejadian pemerkosaan tersebut dilaporkan ke Polsek Sayan kemudian Korban dibawa ke Puskesmas Sayan untuk dilakukan VISUM Jelasnya./arbain

(spk)