KOTA DEPOK — Terkait dengan beredarnya jingle video KPU, yang digunakan oleh paslon no 2 Mohammad Idris – Imam Budi Hartono. Mengajak masyarakat ke TPS, untuk memilih no 2, (Idris-Imam).
Sementara itu, Ketua KPU Depok Nana Shobarna mengaku kaget saat mengetahui jingle KPU itu digunakan untuk mengajak masyarakat ke TPS dipakai untuk video kampanye Paslon no 2 Mohammad Idris – Imam Budi Hartono.
“Jadi, saya baru lihat jingle kami digunakan. Untuk menindaklanjuti temuan ini akan saya bahas dalam rapat esok.Artinya, KPU Depok akan membahasnya dalam rapat besok (Kamis, 8/10/2020),” ujar Nana, Rabu (7/10/2020), saat dihubungi via whatsapp nya.
Seperti diketahui untuk mensukseskan Pilkada serempak, KPU membuat jingle untuk mengajak masyarakat berpartisipasi dengan datang ke TPS. Tak hanya KPU pusat, KPU Daerah, termasuk Depok juga buat jingle sendiri.
Sebelumnya, KPU mengklaim siap untuk memenuhi target atau meningkatkan partisipasi warga Depok untuk datang ke TPS ditargetkan hingga 77,5 persen. Karena, tantangan yang dihadapi saat ini adalah adanya pandemi covid19. Maka KPU harus gencar mengajak masyarakat untuk ke TPS.
Meski pandemi Covid-19 di negeri ini masih berlangsung dan belum menunjukkan tanda-tanda penurunan kurva penularan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan, tetap mengizinkan beberapa bentuk kegiatan kampanye, salah satunya berupa konser pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2020.
“Namun, harus ada penyesuaian dengan situasi pandemi yang terjadi saat ini. Jadi, boleh konser, rapat umum, bazar dengan catatan menyesuaikan dengan regulasi protokol kesehatan dan tentu telah disepakati dalam rapat koordinasi stakeholder,” tandas anggota KPU RI I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi di Jakarta.
SAID