Pererat Silaturahmi Elang Jaya/2-2 Gelar Lomba Mancing

KOTA DEPOK, — Guna mempererat hubungan silaturahmi antar anggota Keluarga Besar Mitra Sub-Detasemen Polisi Militer (Subdenpom Jaya/2-2) Kota Depok, Elang Jaya/2-2 dan K3D menggelar lomba mancing, Sabtu (2/10/2021), di Kabeda, Kecamatan Beji Depok, Jawa Barat.

“Benar, selain menyambut new nomal, giat lomba mancing ini diadakan bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antar anggota Elang Jaya dan Komunitas Kampung Kita Depok atau K3D, serta beberapa elemen lainnya,” ujar Ketua Elang Jaya/2-2 Kota Depok, Ibnu Haris Mansyur, Sabtu (2/10/2021).

Ibnu menambahkan, bahwa dirinya berharap kedepannya bisa menambah erat kekerabatan antar anggota Elang Jaya/2-2, serta K3D.

“Selain itu, harapannya cuma satu, kita makin solid dan makin bersinergi, khususnya kepada Subdenpom Jaya/2-2 Kota Depok,” imbuhnya.

Ditempat yang sama, Dansubdenpom Jaya/2-2 Kota Depok Kapten CPM Carkiwan membenarkan, bahwa digelarnya lomba mancing ini bertujuan untuk lebih mempererat hubungan silaturahmi antar anggota Elang Jaya/2-2. Selanjutnya, kita menyambut new normal, dan semoga situasi pandemi Covid-19 ini berlalu.

“Namun, kita harus waspada terhadap penyebaran Covid-19. Untuk itu, kita tetap menjaga diri dan perketat prokes,” tandas Carkiwan, yang juga sebagai pelindung Elang Jaya/2-2 Kota Depok itu. FALDI