Ridwan Kamil Lantik Idris-Imam Sebagai Wali dan Wakil Walikota Depok Priode 2021-2026

KOTA DEPOK — Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil melantik pemenang hasil pilkada serentak pada 9 Desember 2020 lalu, lima kabupaten/kota se-Jawa Barat, Jumat (26/2/2021), di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat.

Diketahui dari lima pasang Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih yang dilantik yakni, Mohammad Idris dan Imam Budi Hartono mengikuti prosesi pelantikan
sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok, Priode 2021-2026.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris secara langsung mengikuti prosesi pelantikan, sedangkan Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengikuti pelantikan secara virtual dari Depok.

Selanjutnya, Gubernur pembacaan sumpah janji jabatan, para kepala daerah yang dilantik langsung menandatangani berita acara pelantikan, pemasangan tanda pangkat, penyematan tanda jabatan. FALDI