KOTA DEPOK — Sambil menyelam minum air itu yang dilakukan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Depok, Tajudin Tabri, dalam bentuk perhatian terhadap masyarakat sekaligus mensosialisasikan pilkada agar warga berpartisipasi menyukseskan nya dengan datang ke TPS.
“Jadi, salah satu bentuk aspirasi kapada masyarakat Limo, kami menanam seratus pohon pucuk kuning di sepanjang trotoar, untuk penghijauan dilingkungan. Artinya, penghijauan nomor 1 dan pilkada juga nomo 1 dong,” ucap Tajudin, Sabtu (24/10), usai penanaman pohon pucuk kuning di Graha Cinere, Limo Depok, Jawa Barat.
Tajudin mengingatkan, bahwa tanggal 9 Desember 2020 ini, diharapkan masyarakat jangan golput. Ajaklah keluarga sodara rekan dan tetangga agar datang ke TPS untuk mencoblos yang sudah pilihannya.
“Jadi masyarakat memahami, dengan program yang telah dicanangkan oleh pasangan calon, Walikota dan Wakil Walikota Depok, nomor 1. Pradi Supriatna-Afifah Alia,” imbuh politisi Golkar Kota Depok itu.
Ditempat yang sama, Tokoh masyarakat Limo yang merangkap ketua RW, Kemis membenarkan, bahwa kami sangat berterimakasih kepada Dewan yang terhormat Bapak Tajudin Tabri, telah memperhatikan warganya demi lingkungan yang hijau. Sebanyak, seratus pohon pucuk kuning ditanam disepanjang trotoar. Bahkan, sebelumnya juga beliau sudah membangun taman ruang terbuka untuk warga.
“Jadi, kami siap mendukung apa yang sudah di programkan beliau. Terutama ini dalam politiknya, guna memenangkan pasangan calon nomor 1, adalahh Pradi Supriatna dan Afifah Alia, menjadi pemimpin di Kota Depok ini.
SAID