Dari hasil pemeriksaan mobile combat PCR, Bupati Sintang, dr. Jarot Winarno mengumumkan bahwa adanya kluster terbaru Covid-19 di Sintang, dikatakan Jarot ada 12 kasus terbaru konfirmasi positif Covid-19 di Sintang. Hal ini dikatakan Jarot kepada Wartawan di Pondopo Bupati Sintang, Senin (24/08/2020).
Dijelaskan Jarot dari 12 kasus baru tersebut 11 diantaranya adalah merupakan Kluster ASN. 11 orang dari kluster ASN, dan yang satunya kluster umum, kata dr. Jarot.
Menurut Jarot awal nya ditemukan satu orang ASN yang terkonfirmasi positif namun setelah dilakukan penyelidikan epemiologi terhadap keluarga dan tetangganya ditemukan 11 orang yang terpapar.
Selain dari kluster ASN dikatakan Jarot terdalat satu kasus berasal dari kluster umum, hingga totalnya berjumlah 12 kasus baru.
Ia mengatakan bahwa selurujnya sedang dilakukan perawatan di ruang isolasi dan sudah mendekati hari ke enam. Semuanya ada 12 kasus baru, dan semuannya sedang kita lakukan perawatan di ruang isolasi dan umumnya pada hari ke 15 sudah sembuh, tambah Jarot.
Menurut Jarot pandemi Corona ini sama hal nya dengan penomena gunung es, oleh sebab itu ia meminta agar masyarakat selalu meningkatkan kesadarannya dalam mencegah penularan virus corona tersebut.
Ia juga menjelaskan bahwa corona hingga saat ini belum hilang bahkan WHO telah merilia bahwa pandemi corona akan berlangsung selan dua tahun.
Corona ini belum hilang bahkan dikatak WHO badan kesehatan nasional bahwa corona akan berlangsung selam dua tahun, katakalh mulainya pada Januari 2020 berarti akan berakhir pada Januari 2022, kira-kira begitulah, kata Jarot (H3n)